Bawaslu Luwu Timur Gelar Rapat Koordinasi Pengelolaan Ketatausahaan & Kearsipan
|
Malili, Badan Pengawas Pengawas Pemilihan Umum - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Luwu Timur menggelar rapat koordinasi pengelolaan ketatausahaan dan kearsipan bagi jajaran Bawaslu Luwu Timur.
\n\n\n\nKegiatan tersebut berlangsung di media center Bawaslu Luwu Timur, Rabu (28/4/21). Hadir sebagai pemateri, Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Jalaluddin, M.Pd.
\n\n\n\nDalam materi yang disampaikan, Jalaluddin menyampaikan pentingnya dukungan Sekretariat dalam pengelolaan ketatausahaan dan kearsipan.
\n\n\n\nDalam penyusunan arsip, sekretariat Bawaslu harus menjadi wadah dalam memberikan dukungan teknis dan administrasi dalam segala bentuk kegiatan Bawaslu",ucap Jalaluddin.
\n\n\n\nDirinya juga menyampaikan, dalam setiap pekerjaan yang dilakukan oleh jajaran sekretariat harus didasari dengan pembangunan Zona Integritas yang kuat agar pekerjaan yang dilakukan memiliki tingkat keberhasilan yang cukup tinggi.
\n\n\n\nKegiatan tersebut juga diisi dengan sesi tanya jawab dan pengarahan dari Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan.
\n"