Luwu Timur Dipilih Sebagai Tempat Penyelenggaraan Kegiatan Pembinaan & Evaluasi Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kabupaten/Kota se-SulSel
|
Sorowako, Luwu Timur, Badan Pengawas Pemilihan Umum - Tingkatkan Kualitas Kelembagaan, Bawaslu Sulawesi Selatan menggelar Pembinaan & Evaluasi Penyelesaiaan Sengketa Bawaslu Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan.
\n\n\n\nKegiatan ini dipusatkan di Sorowako Kec.Nuha Kab.Luwu Timur pada Sabtu, (5/6/21).
\n\n\n\nSebagai Kabupaten yang mempunyai banyak potensi alam salah satunya adalah destinasi wisata danau matano menjadikan pertimbangan tersendiri bagi Bawaslu Sulawesi Selatan menjatuhkan pilihannya kepada Luwu Timur sebagai tuan rumah pelaksana kegiatan tersebut.
\n\n\n\nKetua Bawaslu Luwu Timur, Rachman Atja pada sambutannya dengan bangga memperkenalkan Potensi destinasi wisata yang dimiliki Kabupaten Luwu Timur.
\n\n\n\nBanyak potensi yang ingin kami perkenalkan kepada Kabupaten/Kota yang lain, salah satunya adalah destinasi wisata danau matano", ungkap Rachman.
\n\n\n\nSebagai Danau terdalam di Asia Tenggara yang kedalamannya mencapai 590 meter, menjadikan danau matano incaran wisatawan baik nusantara maupun mancanegara
\n\n\n\n"Hari ini, Luwu Timur menampilkan apa adanya dan kami sangat bangga dipilih menjadi tuan rumah pelaksana kegiatan", ucap Rachman yang direspon tepuk tangan yang meriah dari para peserta.
\n\n\n\nKegiatan ini dihadiri Kepala Bagian Penyelesaian Sengketa Bawaslu RI Ibrahim Malik beserta rombongan, Asisten Pemerintahan Kab.Luwu Timur Dohri As'ari, Kordiv Hukum Bawaslu SulSel Adnan Jamal, Kordiv Penyelesaian Sengketa Asradi, Kordiv Organisasi Hasmaniar Bachrun, Kepala Sekretariat Jalaluddin serta Kordiv Hukum dan Korsek Bawaslu Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan.
\n\n\n\n
Editor : Ikram Tadda
Foto : Dwi Kurniawan