Lompat ke isi utama

Berita

Pawennari Ingatkan Peraturan Bawaslu Nomor 15 Tahun 2020 Kepada Panwascam dan PKD Se-kecamatan Wotu

Pawennari Ingatkan Peraturan Bawaslu Nomor 15 Tahun 2020 Kepada Panwascam dan PKD Se-kecamatan Wotu

Wotu, Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Luwu Timur Pawennari tekankan Perbawaslu 15 tahun 2020 tentang Tata Cara Pembinaan dan Pengawasan terhadap Pelaksanaan Tugas Pengawas Pemilihan Umum kepada jajaran Panwascam dan PKD se-kecamatan Wotu di kantor Sekretariat Panwaslu kecamatan Wotu, Selasa (10/10/2023).

\n"Sekaitan dengan pelaksanaan pembinaan, merujuk kepada Perbawaslu nomor 15 tahun 2020. Pembinaan merupakan suatu kewajiban yang terstruktur dimulai dari Bawaslu RI melakukan Pembinaan kepada Bawaslu Provinsi, Bawaslu Provinsi melakukan Pembinaan kepada Bawaslu Kabupaten Kota, Bawaslu Kabupaten Kota melakukan Pembinaan kepada Panwascam, Panwascam melakukan Pembinaan kepada PKD dan PKD melakukan Pembinaan kepada Pengawas TPS," ucapnya.\n\nSelain itu Pawennari juga mengingatkan bahwa pentingnya jaringan sosial dalam melakukan kerja-kerja pengawasan khususnya di tingkat desa.\n\n"Dalam 1 desa hanya ada 1 PKD yang mengawasi, yang artinya jangkauan terbatas disitulah networking dibutuhkan, jaringan-jaringan komunikasi. Paling tidak teman-teman PKD hadir sebagai tokoh masyarakat, punya jaringan sosial di masyarakat di desa," tuturnya.\n\nDalam penyampaiannya Pawennari juga menerangkan bahwa system pengawasan yang bagus dapat menjadi hal penting yang meminimalisir terjadinya pelanggaran dan potensi konflik yang akan terjadi.\n\n"Kita tidak ingin satu orang merusak system, saya ingin seluruh jajaran Bawaslu tertib, kita tidak bicara soal person tapi kita bicara system. Jika system pengawasan bagus, yakin dan percaya bahwa akan bermuara terhadap terminimalisirnya pelanggaran-pelanggaran Pemilu dan potensi konflik yang mungkin terjadi," jelasnya.\n\n"Salah satu sumbangsi yang bisa kita lakukan adalah meminimalisir potensi potensi kerawanan konflik yang akan terjadi," sambungnya.\n

\n

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Wotu yang diwakili oleh Kanit Intelkam Polsek Wotu Bapak Aiptu Jemris Mparesi, S.Sos dan Kepala Sekretariat Panwaslu Kecamatan Wotu beserta jajaran sekretariat.

"